7 Makanan ini Bikin Lidah Menjadi Bersih

Pernahkah Anda mendapati bahwa lidah Anda ditutupi oleh lapisan putih di atasnya? Lapisan putih ini terjadi karena Anda kurang maksimal dalam membersihkan mulut dan gigi.

Jika dibiarkan, lapisan ini bisa menurunkan fungsi indera perasa Anda untuk merasakan suatu makanan. Selain membersihkan dengan pembersih lidah, berikut adalah contoh beberapa makanan yang bisa digunakan untuk membersihkan lidah seperti dilansir dari healthmeup.com.

Susu
Tidak banyak yang tahu bahwa minum susu mampu membersihkan lidah Anda dari kandungan lemak yang tinggi. Selain itu asam lemak dalam susu mampu menetralisir keadaan mulut Anda karena makan pedas.

Biskuit 
Biskuit yang terbuat dari tepung sangat efektif untuk membersihkan lidah Anda. Makan biskuit juga mampu untuk menyingkirkan semua rasa di lidah.

Roti dan air 
Kombinasi dari roti dan air adalah pembersih lidah yang sempurna. Roti dapat menyerap lemak di lidah dan air akan membilasnya.

Seledri 
Sayuran juga mampu membersihkan lidah Anda. Salah satunya adalah seledri. Bahkan mengunyah seledri sangat direkomendasikan untuk mencegah halitosis atau bakteri yang menempel pada lidah.

Apel 
Tidak hanya baik untuk menghilangkan karang gigi, apel juga mampu membersihkan lidah Anda dari lapisan putih di atasnya. Sebab ketika Anda mengunyah apel, maka akan terjadi produksi air ludah berlebih yang bermanfaat untuk membersihkan mulut.

Air lemon 
Campuran air hangat dan tetesan lemon bisa digunakan untuk membersihkan lapisan putih di lidah. Selain lemon, air jeruk nipis juga memiliki manfaat yang sama. Itulah sebabnya restoran terkadang menyediakan air putih yang dicampur dengan irisan lemon.

Teh hijau 
Minum teh hijau juga mampu membersihkan lidah Anda secara alami. Sebaiknya jangan minum teh yang terlalu panas dan tambahkan hanya sedikit pemanis.

Selain mampu menurunkan fungsi indera perasa, lapisan putih yang tidak dibersihkan juga berpotensi menimbulkan penyakit berbahaya bahkan hingga memicu kanker lidah. Oleh karena itu cobalah untuk membersihkannya dengan makanan sehat di atas.

Baca juga profil wanita muda cantik segudang prestasi :

0 Response to "7 Makanan ini Bikin Lidah Menjadi Bersih"

Posting Komentar